AKP Arman : Menolong yang Mau Melahirkan Adalah Tugas Kemanusiaan
PURWAKARTA – Beberapa waktu lalu, ramai di perbincangan di Media Sosial maupun di berbagai media mengenai AKP Arman Sahti yang menolong seorang ibu yang akan melahirkan di Tol Cipali KM 82 yang Berasal dari Kabupaten Rembang, Jawa Timur .
AKP Arman Sahti ungkapan, Kronologis kejadian itu ketika dirinya bersama anggota yang lain melakukan Patroli pematauan arus Balik di Ruas Tol Cipali.
“Di kilometer 82 saya melihat ada mobil bus Kiara Mas sedang berhenti di bahu jalan, ketika dihampiri ada seorang ibu yang tergeletak di bahu jalan, pada saat itu karna situasi darurat, dan kondisi si ibu tersebut dalam proses melahirkan.” kata Arman.
Pada Saat itu, Armanmeminta bantuan kepada ibu – ibu penumpang bus tersebut, supaya membantu persalinan itu.
“Alhamdulillah setelah semua proses persalinan selesai dan berjalan dengan lancar, kemudian saya berinisiatif untuk mengevakuasinya menggunakan mobil dinas Patwal ke rumah sakit Siloam.” ungkap Arman.
Arman menjelaskan, kondisi ibu dan bayi perempuan yang diberi nama Bhayangkariwati Ramadniya tersebut sehat dan hari ini Senin (3/7) sudah diperbolehkan pulang oleh pihak rumah sakit.
“Pada prinsipnya kita sedang melaksanakan Operasi Ramadniya, Operasi tersebut merupakan tugas kemanusiaan, namanya tugas kemanusiaan itu panggilan hati, panggilan jiwa, untuk membatu pemudik yang betul-betul membutuhkan bantuan seperti ibu tersebut, kita sebagai Polisi yang bertugas melayani serta mengayomi masyarakat ” pungkasnya AKP Arman Sahti (Gingin)