H. Ahmad Sanusi Laksanakan Reses di Desa Cirangkong, Ini Yang Disampaikannya
PURWAKARTA – Bertempat di Aula Desa , memulai masa Reses atau kegiatan langsung menyapa masyarakat, sekaligus menyerap aspirasi. H.Ahmad Sanusi Ketua DPRD Purwakarta kunjungi warga kelompok tani di desa Cirangkong Kec Cibatu.
Pada temu dengan warga desa Cirangkong, Kang Amor sapaan akrab H.Ahmad Sanusi mengaku cukup puas dengan capaian hasil pertanian di wilayah Kec Cibatu yang secara geografis masih sebagai area penghasil padi atau lumbung pangan di Purwakarta.
” Negara kita memang masih dalam situasi sulit yaitu masa masa Pandemi, meski demikian kami berharap agar kwantitas dan kwalitas hasil pertanian di wilayah kec Cibatu khususnya padi atau beras. Harus terus ditingkatkan, apalagi beras adalah bahan pokok yang dikonsumsi secara rutin oleh masyarakat indonesia,” ucapnya.
Mendorong peningkatan penunjang pertanian, Kang Amor dihadapan puluhan warga yang didominasi oleh petani membeberkan. Jika ditahun 2022 ini, Pemkab Purwakarta yang tentunya ditunjang oleh kebijakan Legislatif. Telah mencanangkan dan menganggarkan kembali pembangunan infrastruktir jalan di wilayah wilayah khususnya areal pertanian atau zona hijau.
” kami sudah melakukan survey , masih ada ratusan hektar areal pertanian di wilayah kec Cibatu. Mudah mudahan dalam waktu dekat, akan ada pembangunan jalan jalan desa termasuk ke wilayah Desa Cirangkong Kec Cibayu yang bersambung jalan ke Desa Benteng Kec Campaka. Insya allah tahun ini, dan semoga nanti usai jalan jalan desa ini terbangun. Akan menjadi penunjang peningkatan pembangunan khususnya pembangunan ekonomi kerakyatan sektor pertanian,” ulasnya singkat.
Ditempat yang sama, Mar’uf kepala Desa Cirangkong mengutarakan apresiasi dan ucapan terimakasih atas perhatian DPRD Purwakarta khususnya H.Ahmad Sanusi yang telah bersusah payah mengalokasikan anggaran pembangunan jalan di desanya.
“Dari pertemuan reses ini kami warga desa Cirangkong merasa lega dan bahagia tentunya. Mudah mudahan akan ada realisasi pembangunan lain di desa kami usai jalan jalan desa kami dibangunkan oleh Pemkab Purwakarta umumnya, dan khususnya terimakasih pada pa H.Ahmad Sanusi ketua DPRD yang sudah susah payah memikirkan kondisi masyarakat di perdesaan seperti di desa Cirangkong,” Ungkap Mar’uf menutup wawancara.
(Boy)